Terungkap Pintu Hobbit di Jakarta Escape Rumah Perubahan Rhenald Kasali

 Film kolosal The Lord of The Rings sangat fenomenal, bukan hanya karena secara sinematik sangat megah, melainkan juga karena ceritanya sangat memukau. Kalau anda salah satu penggemar film yang saat shooting berlokasi di New Zealand ini, pasti juga mengikuti kisah Hobbit yang ada dalam rangakaian film yang sukses secara komersial ini. Bahkan anda bisa menyaksikan kisa Hobbit dalam bentuk serial di jaringan televisi kabel dan video flatform lainnya. 






Yang menarik adalah kisah Hobbit ini berlanjut di bidang pariwisata dan menjadi atraksi menarik kalau anda berlibur ke New Zealand. Lokasi film The Lord of The Rings dan sekuel film The Hobbit yang merupakan "lanjutan" dari film Lord of The Rings tetap dipertahankan, dan dijadikan tempat wisata menarik di New Zealand atau Selandia Baru. 



Menurut laporan situs fuready.com, jika anda anda ingin berwisata ke Selandia Baru, pastikan anda mengunjungi Desa Hobbiton yang merupakan tempat tinggal Bilbo dan Frodo Baggins, adalah sebuah desa rekaan yang terletak di The Shire, tepatnya di Matamata, North Island. Lokasi syuting ini dipertahankan sebagai lokasi wisata, dan Anda bisa menikmati keunikannya dengan mengambil tur mengelilingi Selandia Baru.



Anda akan terkesan dengan suasana dan pemandangan di negeri Kiwi tersebut. Namun, anda juga bisa merasakan sensasi Hobbit di Jakarta Escape, yaitu di Rumah Perubahan Rhenald Kasali, di Jati Murni, Jalan Mabes II, di sekitar Bekasi, yang lokasinya sangat dekat dari Jakarta. 

Sensasi ini sudah dirasakan banyak warga Jakarta dan sekitarnya seperti Executive Badminton Club bersama keluarga telah mengunjungi Jakarta Escape, "kabur sejenak" dari rutinitas Jakarta yang sibuk. 

Selain bisa bertemu rusa dan berbagai binatang, anda juga bisa bikin kenang-kenangan dengan berfoto bersama burung Hantu atau Ular Batik 

Di Jakarta Escape ini kita bisa merasakan sensasi pintu Hobbit sebelum memasuki berbagai atraksi alam seperti Bamboo Forest, feeding animal, belajar memanah dan sebagainya. Kita bisa merasakan suasana alam desa, yaa paling tidak bisa menjadi pengganti suasana Jakarta yang begitu sibuk dengan berbagai urusan.

Menurut Tetty Sinaga, salah satu guide di Rumah Perubahan ini, kalau anda punya anak atau cucu, liburan di Rumah Perubahan sangat bagus untuk anak-anak dan remaja karena mereka bisa mengenal alam, feeding animal, berenang dan menikmati kuliner Nusantara yang sehat, bukan hanya makanan fast food yang ada di mall. 

Selain bisa wisata kuliner, pada hari Sabtu dan Minggu anda juga bisa bernyanyi di dekat kolam renang. Manajemen Rumah Perubahan menampilkan pemusik handal untuk mengiringi anda bernyanyi, entah itu lagu nostalgia maupun lagu kekinian dengan irama yang rancak atau melankolis.

Nah, jika anda tergoda untuk merasakan sensasi Hobbit tanpa harus ke New Zealand, maka sebelum anda bersantai di Rumah Perubahan Rhenald Kasali, khususnya pada hari Sabtu dan Minggu, karena anda bisa menikmati berbagai hidangan khas Nusantara dan global food seperti Kebab Turkiye, maka saksikan terlebih dahulu kehebohan rombangan Executive Badminton Club yang berasal dari Jakarta Selatan ini. 

Jakarta Escape bisa menjadi alternatif menarik untuk warga Jakarta dan sekitarnya sebelum liburan ke Bali atau ke luar negeri. 





Comments

Popular posts from this blog

Let's learn the language of Bali

Gobleg, a little Swiss in Bali?

Romantic Holiday in Bali